Hujan yang mengguyur wilayah Bekasi dan sekitarnya sejak tadi pagi, Jumat (17/1/2014) menyebabkan banjir di wilayah Jati Asih, Bekasi.
Dari pantauan Bisnis.com, air sungai Cikeas sudah meluber ke perumahan Kemang Ifi Graha, Pondok Gede Permai, dan Vila Nusa Indah I mulai pukul 23.20 WIB.
Saat ini ketinggian air mencapai sekitar 30 cm. Sejak pukul 22.00 WIB, warga perumahan sudah siaga dengan menaruh kendaraan bermotor mereka ke tempat yang lebih aman.
Hingga saat ini, intensitas curah hujan di wilayah Jati Asih Bekasi masih cukup tinggi dan dikhawatirkan ketinggian air masih akan naik.
good :d
BalasHapuskok bagus sih, kan kasihan rumahnya kena banjir :(
BalasHapus